20 May 2019

Berkas yang Perlu Dipersiapkan Jika Dinyatakan Lulus Pretest PPG 2019

Berkas yang Perlu Dipersiapkan Jika Dinyatakan Lulus Pretest PPG 2019 - Guru Jugan. Setelah postingan sebelumnya tentang Lulus Pretest! Apa Saja Persiapan PPG Tahun 2019? Ini Persiapannya

Mengingat Berkas ini sangat penting, maka harus diutamakan, karena jika ini belum dikerjakan maka kelulusan kita tidak akan berarti apa-apa. 



Berikut berkas yang harus dipersiapkan ketika anda dinyatakan LULUS PRETEST PPG 2019, yaitu :

1. Cetak fakta integritas (formulir A1) dari akun simpatika. Setelah di cetak tanda tangani di atas materai 6.000 selanjutnya scan lalu upload lagi di Simpatika.

Catatan :
Jika sudah upload fakta integritas (formulir A1) bermaterai 6.000 dan ditanda tangani artinya peserta PPG tersebut sudah siap dengan segala konsekuensinya di LPTK nya termasuk segala biaya dan administrasinya. Jika sudah upload fakta integritas (formulir A1) dan di tengah jalan mengundurkan diri, maka akan dikenakan sanksi berupa tidak dapat ikut PPG 5 tahun berturut-turut.

2. Siapkan SK. Pengangkatan Guru dari TMT awal sampai TMT akhir yang telah dilegalisir basah.

3. Foto copy Ijazah S1 yang telah dilegalisir basah.

4. Foto copy SK Pembagian Tugas Mengajar yang (sesuai/sinkron) di simpatika. Dengan ketentuan :
a. Foto copy SK Pembagian Tugas CUKUP semester terakhir (TP. 2018/2019 saja) jika ijazah S1 nya sudah LINIER dengan mata pelajaran yang dipilih untuk PPG 2019.

b. Foto copy SK pembagian Tugas Mengajar 4 Tahun Pelajaran Terakhir berturut-turut (dari TP. 2015/2016 s.d 2018/2019) bagi yang S1 nya TIDAK LINIER dengan mata pelajaran yang dipilih ketika PPG 2019.

5. Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas terdekat atau Rumah Sakit pemerintah.

6. SKCK dari Kepolisian POLSEK/POLTABES setempat (namun tergantung LPTK nya, ada beberapa LPTK tidak meminta SKCK).

7. Foto copy KTP dan KK.

8. Pas foto 2x3, 3x4 dan 4x6 (disiapkan saja masing2 sebanyak 3 lembar) dengan background merah dengan perempuan kerudung hitam dan laki-laki peci hitam


Baca Jugan :



Silahkan Share Artikel ini 
Dengan cara klik link medsos disamping
Atau link medsos dibawah ini

Tulis Komentar Anda disini
EmoticonEmoticon