27 August 2019

Pedoman PORSENI Jenjang MA Jawa Timur 2019

Pedoman PORSENI Jenjang MA Jawa Timur 2019.  

Guru Jugan. Pendidikan Nasional bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggungjawab.

Salah satu faktor kunci untuk mengembangkan potensi peserta didik baik pada bidang pengetahuan, teknologi, olahraga, seni, bahasa, dan kecakapan, hidup lainnya, perlu ada upaya maksimal baik melalui proses pembelajaran yang bermutu maupun latihan-latihan yang kontinyu dan komprehensif. Kegiatan Pekan Olah Raga dan Seni (PORSENI) Jenjang MA ini diharapkan dapat dijadikan ajang untuk mengembangkan potensi peserta didik pada bidang olahraga dan seni sebagai instrumen untuk mengukur kompetensi siswa dan mutu madrasah.

Pedoman pelaksanaan ini diharapkan dapat dijadikan sebagai panduan semua pihak agar setiap kegiatan dapat dilaksanakan secara jujur, transparan dan sportif, sehingga tujuan dilaksanakan PORSENI ini sesuai dengan tema kegiatan ini yaitu “Menumbuhkembangkan sikap positif, kreatif, profesional dan sportif peserta didik dalam mewujudkan madrasah hebat dan bermartabat”.

Akhirnya kami haturkan terima kasih atas perhatian, bantuan dan partisipasi semua pihak, semoga PORSENI Jenjang MA Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 dapat berjalan dengan baik dan sukses.


Tujuan Kegiatan

Secara umum kegiatan Pekan Olah Raga dan Seni (PORSENI) Jenjang Madrasah Aliyah (MA) bertujuan memberikan wadah bagi peserta didik yang memiliki bakat dalam  bidang seni dan olahraga untuk dapat mengikuti perlombaan atau pertandingan secara sportif sehingga dapat menyalurkan minat dan bakatnya dengan harapan akan meraih prestasi yang optimal.

Secara khusus kegiatan PORSENI ini bertujuan :
1. Meningkatkan prestasi dan prestise dalam bidang seni dan olahraga antar peserta didik Madrasah Aliyah pada di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur;
2. Menumbuhkembangkan budaya kompetisi secara sehat, fair, dan sportif di kalangan peserta didik madrasah;
3. Memberi kesempatan dan penghargaan bagi peserta didik yang berprestasi sesuai dengan minat dan bakatnya untuk dapat beraktualisasi diri;
4. Meningkatkan motivasi pelaksanaan program pembinaan peningkatan prestasi peserta didik sekaligus sebagai sarana apresiasi dan evaluasi terhadap kegiatan ekstrakurikuler khususnya di bidang seni dan olahraga;
5. Meletakan dasar karakter moral yang kuat melalui internalisasi nilai-nilai yang terkandung di dalam pendidikan seni, pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan;
6. Menanamkan ukhuwah Islamiyah, solidaritas, dan sportivitas antar keluarga besar Madrasah Aliyah di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi JawaTimur.

Tema Kegiatan

“Menumbuhkembangkan sikap positif, kreatif, profesional dan sportif peserta didik dalam mewujudkan madrasah hebat dan bermartabat.

Sasaran

Sasaran kegiatan ini adalah siswa Madrasah Aliyah (MA) baik negeri maupun swasta yang memiliki prestasi terbaik di bidang seni dan olahraga sebagai hasil seleksi di tingkat sebelumnya 

Untuk Mendownload pedoman PORSENI Tahun 2019 Jenjang MA, silahkan download dibawah ini 


Demikian informasi tentang Pedoman PORSENI Jenjang MA Jawa Timur 2019 ini, semoga bisa menebar manfaat untuk kita semua. Aamiin.

Tulis Komentar Anda disini
EmoticonEmoticon